Prodi Akuntansi UAD Gelar “Research Method Fair”, Fasilitasi Mahasiswa dan Publik Konsultasi Riset

Program Studi Akuntansi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menggelar kegiatan “Research Method Fair” yang berlangsung selama empat hari, mulai Senin hingga Kamis, 26–29 Januari 2026, bertempat di Jembatan Ruang Kaca Lantai 3 Gedung Prof. Noeng Muhadjir, Kampus 1B UAD. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wadah penguatan kompetensi metodologi penelitian bagi mahasiswa sekaligus membuka akses konsultasi riset bagi masyarakat umum. Research Method Fair menjadi bagian dari penutup pembelajaran berbasis proyek (Project Based Learning) pada mata kuliah Metodologi Penelitian di Program Studi Akuntansi UAD.

Dalam kegiatan ini, terdapat dua agenda utama, yaitu Poster Competition yang menampilkan hasil karya penelitian mahasiswa, serta Research Consultation yang terbuka bagi mahasiswa lintas program studi maupun masyarakat umum yang membutuhkan pendampingan riset. Research Method Fair menghadirkan empat akademisi sebagai konsultan riset dengan keahlian yang beragam. Mereka adalah Dr. Alia Ariesanti, S.E., M.Si., Ak., C.A., yang fokus pada isu keberlanjutan dan metode penelitian kualitatif; Dr. Andreas Vernando, S.E., M.Sc., yang mendalami akuntansi keuangan, auditing, serta metode penelitian berbasis data arsip dan sekunder; Dr. Kurniawan Ali F, S.E., M.Si., Ak., C.A., dengan kepakaran akuntansi manajemen serta metode eksperimen dan survei; serta Sartini, S.E., M.Sc.Acc., Pg.Cert., Ph.D., Ak., C.A., yang berfokus pada CSR, akuntansi dan keuangan Islam, serta metode campuran dan content analysis.

Melalui kegiatan ini, peserta memperoleh berbagai manfaat, di antaranya konsultasi gratis terkait skripsi atau tugas riset, kesempatan memberikan vote terhadap poster terbaik, serta peluang mendapatkan doorprize bagi peserta yang beruntung. Penyelenggaraan Research Method Fair diharapkan dapat mendorong budaya riset yang lebih kuat, kritis, dan aplikatif, sekaligus memperkuat peran Program Studi Akuntansi UAD dalam mendukung pengembangan keilmuan dan literasi penelitian di kalangan mahasiswa dan masyarakat luas.

Asesmen Lapangan Prodi Akuntansi UAD: Memperkuat Komitmen Menuju Akreditasi Unggul

Yogyakarta, 24 Juli 2025 — Program Studi Akuntansi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) telah melaksanakan asesmen lapangan sebagai bagian dari proses akreditasi Program Studi oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi, Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi (LAMEMBA) pada tanggal 20 hingga 23 Juli 2025. Kegiatan ini berlangsung secara luring di Kampus 4 (Utama) dan Kampus 1B UAD.

Tim asesor LAMEMBA yang hadir dalam asesmen lapangan ini adalah Prof. Dr. Wirawan Endro Dwi Radianto, M.ScA., Ak., CA. dan Dr. Sriwidharmanely, S.E., MBM., Ak., CA., yang memiliki kompetensi dan pengalaman luas dalam bidang akuntansi dan penjaminan mutu pendidikan tinggi. Selama empat hari pelaksanaan, tim asesor melakukan verifikasi dokumen, observasi sarana dan prasarana, serta wawancara dengan pimpinan universitas, pimpinan fakultas, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni, serta mitra pengguna lulusan.

Kegiatan asesmen diawali dengan pembukaan resmi yang dihadiri oleh Rektor UAD, Prof. Dr. Muchlas, M.T., beserta jajaran pimpinan universitas dan fakultas. Dalam sambutannya, Rektor menyampaikan dukungan penuh terhadap Program Studi Akuntansi untuk meraih akreditasi unggul sebagai bentuk komitmen UAD dalam menjaga mutu dan relevansi pendidikan tinggi di bidang akuntansi.

Ketua Program Studi Akuntansi, Sartini Wardiwiyono, S.E., M.S.Acc., Ph.D., Ak., CA., menyatakan bahwa asesmen lapangan ini merupakan momentum penting untuk mengevaluasi dan meningkatkan kualitas tata kelola, proses pembelajaran, serta luaran tridharma perguruan tinggi. “Kami telah berupaya menyusun DKPS dan DED sebaik mungkin, dan asesmen ini menjadi sarana validasi atas capaian serta komitmen kami terhadap mutu,” ujarnya.

Selama asesmen berlangsung, para asesor memberikan sejumlah masukan konstruktif terkait penguatan integrasi kurikulum dengan kebutuhan industri, peningkatan rekognisi dosen dan mahasiswa di tingkat nasional maupun internasional, serta keberlanjutan kerja sama dengan mitra strategis.

Program Studi Akuntansi UAD saat ini dikenal sebagai salah satu prodi yang aktif dalam kegiatan akademik dan pengabdian masyarakat, serta memiliki rekam jejak kerja sama yang luas dengan instansi pemerintah, dunia usaha, dan lembaga keuangan syariah.

Dengan berakhirnya kegiatan asesmen lapangan ini, Program Studi Akuntansi UAD optimis dapat meraih akreditasi unggul sebagai bentuk pengakuan terhadap kualitas dan kinerja institusionalnya. Hasil resmi akreditasi akan diumumkan oleh LAMEMBA dalam waktu mendatang.

Kolaborasi Internasional: Prodi Akuntansi UAD Tanamkan Kesadaran Finansial dan Lingkungan di Thailand

Program Studi Akuntansi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) kembali menunjukkan dedikasinya dalam pengabdian tingkat global melalui kegiatan bertema “Penguatan Literasi Ekonomi dan Lingkungan Berkelanjutan” yang berlangsung secara langsung di Sangkhom Islam Wittaya School (SIWS), Thailand, pada 26–27 Mei 2025. Program ini merupakan lanjutan dari pengabdian berbasis daring yang telah sukses digelar pada Februari 2025, mencerminkan kesinambungan kerja sama antara UAD dan SIWS dalam membentuk generasi muda yang melek literasi ekonomi serta memiliki kepedulian terhadap kelestarian lingkungan.

Penguatan Literasi Berbasis Aksi dan Kesadaran Lingkungan
Dipandu oleh Nabila Na’ma Aisa, M.Sc., dengan anggota tim Sartini, Ph.D., para dosen dari Prodi Akuntansi UAD menyampaikan pelatihan mengenai pengelolaan keuangan berwawasan lingkungan dan isu-isu global terkait. Seluruh sesi dilakukan dalam bahasa Inggris, memungkinkan siswa untuk mengembangkan kemampuan bahasa asing mereka dalam suasana akademis.

Materi yang disampaikan tak hanya bersifat teoritis, tetapi juga aplikatif. Salah satu aktivitas unggulan adalah market day, di mana sekitar 80 siswa dari jenjang SD hingga SMA membuat tas belanja ramah lingkungan dari kaos bekas dan melakukan simulasi belanja yang mempertimbangkan dampaknya terhadap lingkungan. Mereka kemudian mempresentasikan hasil belanja dalam diskusi kelompok, menandakan pemahaman yang baik terhadap konsep keberlanjutan.

Dampak Nyata dan Penguatan Koneksi Internasional
Program ini tidak hanya memperluas wawasan siswa, tetapi juga memberikan manfaat kepada para guru SIWS melalui penyampaian materi yang edukatif dan dapat langsung diterapkan. Salah satu sesi dibuat dalam bentuk video, agar dapat dimanfaatkan sebagai bahan ajar berkelanjutan oleh guru dan siswa.

Kegiatan ini juga menjadi sarana memperkuat hubungan antar lembaga pendidikan di Indonesia dan Thailand. Dukungan penuh diberikan oleh pimpinan SIWS, Taleb Kayem, M.Ed., dan disambut positif oleh Wakil Kepala Sekolah SIWS, Zaki, yang menyatakan bahwa materi pelatihan sangat selaras dengan program menabung dan pembiayaan yang tengah dikembangkan di sekolah. Dengan mengintegrasikan edukasi ekonomi dan kesadaran lingkungan dalam konteks global, Prodi Akuntansi UAD terus berkontribusi dalam pengabdian masyarakat internasional serta pembangunan pendidikan berkelanjutan lintas negara.

Dosen Akuntansi UAD Lolos Hibah Penelitian dan Pengabdian DPPM Kemdiktisaintek Tahun 2025

Prestasi membanggakan kembali diraih oleh dosen-dosen Program Studi Akuntansi Universitas Ahmad Dahlan (UAD) setelah berhasil lolos pendanaan Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat dari Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (DPPM), Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdiktisaintek) Tahun Anggaran 2025.

Tercatat tiga dosen Akuntansi UAD yang berhasil meraih hibah ini, masing-masing melalui skema penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Mereka adalah:

  1. Sartini Wardiwiyono, S.E., M.S.Acc., Ph.D., Ak., CA., yang lolos hibah penelitian dengan judul proposal “Pengukuran Kinerja Baitul Maal wa Tamwil dalam Pencapaian Sustainable Development Goals”. Penelitian ini mengusung relevansi tinggi terhadap isu pembangunan berkelanjutan dengan fokus pada lembaga keuangan mikro syariah.

  2. Ulinnuha Yudiansa Putra, S.E., M.Acc., Ak., CA., yang berhasil memperoleh hibah pengabdian dengan proposal bertajuk “Pemberdayaan Guru dan Siswa Tunagrahita di SLB Damayanti Sleman”. Kegiatan ini menunjukkan komitmen sivitas akademika dalam mendukung pendidikan inklusif dan peningkatan kapasitas pendidik serta peserta didik berkebutuhan khusus.

  3. Beni Suhendra Winarso, S.E., M.Si., yang juga mendapatkan hibah pengabdian melalui proposal “Penguatan Digital Skill bagi Koperasi Produksi Wahana Mandiri Indonesia untuk Meningkatkan Kemandirian dan Daya Saing di Era Digital”. Program ini bertujuan mendorong transformasi digital di sektor koperasi sebagai upaya memperkuat daya saing pelaku usaha lokal.

Keberhasilan ini menunjukkan dedikasi dosen-dosen UAD, khususnya di lingkungan Prodi Akuntansi, dalam mengembangkan ilmu pengetahuan serta berkontribusi aktif kepada masyarakat melalui kegiatan tridarma perguruan tinggi. Pencapaian ini juga diharapkan dapat memotivasi sivitas akademika lainnya untuk terus berkarya dan berinovasi dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, sejalan dengan visi UAD sebagai universitas yang unggul dan inovatif, mengabdi kepada kepentingan bangsa dan umat manusia yang dijiwai nilai-nilai Islam. (AF)

Kampus 1

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Kapas No.9, Semaki, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55166

Kampus 4

Universitas Ahmad Dahlan
Jl. Ahmad Yani (Ringroad Selatan) Tamanan Banguntapan Bantul Yogyakarta 55166

Telp: (0274) 563515, 511830, 379418, 371120
Fax: (0274) 564604
Email: info[at]act.uad.ac.id

Daftar di UAD dan kembangkan potensimu dengan banyak program yang bisa dipilih untuk calon mahasiswa

Informasi PMB
Universitas Ahmad Dahlan

Telp. (0274) 563515
Hotline PMB
S1 – 0853-8500-1960
S2 – 0878-3827-1960

© 2022 Prodi Akuntansi | Universitas Ahmad Dahlan | Perguruan Tinggi Muhammadiyah